Minggu, 16 September 2012

Cerita Dibalik Kontrak Hoya Infinite di Manajemen Woollim Entertainment


KALAU  ada anggota boyband di luar 3 manajemen raksasa, SM, YG, JYP, yang pantas jadi perhatian dan layak membuat iri, pasti Hoya Infinite salah satunya.

Bukan hanya dibicarakan lantaran terlibat dalam dua serial remaja populer Replay 1997 dan To The Beautiful You, Hoya juga makin dikenal sebagai personel boy band yang serba bisa.

Peran Hoya di Infinite cukup signifikan. Selain berperan dengan ajah imutnya, Hoya bisa menyanyi, menari, dan nge-rap dengan sama baiknya.

Sebuah keterampilan yang jarang-jarang dimiliki seorang anggota boy band. Belum lagi Hoya dikenal sebagai sosok atletis yang tak hanya dikenal diperlihatkan kemampuannya saat bersama sesama anggota, tapi juga saat adu atletik dengan para idola lain.

Lalu bagaimana bakat selangka Hoya bisa ditemukan? Hoya menceritakan perihal kontrak awalnya dengan Woollim Entertainment pada majalah High Cut.

“Agensi saya Woollim Entertainment menggelar audisi di Busan, tapi saya juga berpartisipasi di acara Superstar K dimana hanya digelar selang beberapa hari,” kenang Hoya seperti dilansir allkpop.

Pada titik ini Hoya berkejaran dengan waktu dan bermain dengan peruntungannya.

“Saya lolos dari babak awal dan melaju hingg babak Superweek Stage.a sekarang, Pada saat itu, saya menerima telepon dari agensi saya sekarang tapi terus saya tolak. Tapi begitu saya tidak lolos dari babak supereek, saya segera menelepon agensi, meneken kontrak tak lama kemudia, lalu debut bersama Infinite,” urainya.

Sungguh tak beruntung yang menolak bakat secemerlang ini.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar